Twitter adalah media sosial global yang didukung puluhan bahasa. Salah satu resep sukses layanan media sosial adalah ketersediaan bahasa lokal tempat mereka mengaksesnya. Semakin banyak dukungan bahasa maka semakin mudah berkembang dan maju.
Bahasa default Twitter adalah bahasa Inggris. Namun tersedia juga bahasa Indonesia. Pengaturannya pun sangat mudah. Berikut langkah-langkahnya:
1. Akses menu Pengaturan, dari samping kiri Tweet klik tombol (Profile and Settings) menuju Pengaturan. Bisa juga dengan mengakses
twitter.com/settings/account.
|
Pilih Settings. |
2. Di bagian Language pilih Bahasa Indonesia.
|
Pilih Bahasa Indonesia. |
3. Klik Save changes di bagian bawah halaman. Masukkan kembali password Twitter Anda untuk mengkonfirmasi (jika diminta).
|
Tombol Save changes. |
Selesai.
No comments:
Post a Comment