Kiriman yang ditampilkan di kabar berita merupakan kiriman terpopuler; dari teman Anda atau fans page (halaman) yang Anda sukai. Maka Facebook menyimpulkan ada 2 faktor dalam merangking kiriman apakah masuk kategori populer atau tidak dan apakah masih relevan atau tidak.
Contoh kiriman yang tampil di kabar berita (news feed).
1. Trending topik
Faktor pertama yang menjadikan kiriman tampil di kabar berita yaitu kiriman dengan topik yang sedang ramai diperbincangkan. Cirinya; rata-rata terjadi peningkatan lebih dari 6% orang-orang terlibat dalam kiriman ini (misalnya, lebih banyak orang berbagi, komentar, suka atau klik).
2. Grafik suka atau komentar
Faktor kedua yaitu dengan memperhatikan grafik banyaknya orang memberi suka atau memberi komentar. Jika kiriman mendapat banyak suka atau komentar sesaat setelah dikirim, maka kiriman masuk kategori menarik dan berpotensi tampil di kabar berita. Namun, jika beberapa jam kemudian tidak mendapat respon lagi (suka atau komentar), maka kiriman berpotensi besar tidak lagi tampil dikabar berita di waktu mendatang.
Karena, kiriman yang tetap mendapat respon di waktu berikutnya akan berpotensi tampil lagi di kabar berita Anda.
^Baca juga: Butuh bantuan? Baca Pusat Bantuan Facebook.
Referensi tulisan:
- News Feed FYI: Showing More Timely Stories from Friends and Pages; ditulis oleh: Erich Owens, newsroom.fb.com, diakses 19 September 2014.
No comments:
Post a Comment